Konten [Tampil]
Setelah beberapa tulisan lalu membahas rekomendasi perawatan wajah dan kulit, kali ini aku akan membahas tentang perawatan rambut. Cara merawat rambut untuk Ibu yang bisa dilakukan di rumah.
Aku memiliki masalah rambut rontok. Setelah ku ingat-ingat lagi, masalah rambut rontok ini semakin parah setelah aku melahirkan. Tepatnya saat menyusu. Namun sampai sekarang pun, setelah tidak lagi di fase menyusui, rambut rontok masih menjadi masalah ku. Apakah karena aku berhijab??
Setelah mencari tahu, ternyata pasca melahirkan dan proses menyusui memang ada pengaruhnya dengan rambut rontok. Apakah ada yang merasa saat hamil rambut lebih lebat, tebal dan kuat?
Dilansir dari Alodokter, Ketika hamil, tidak hanya bentuk dan ukuran tubuh ibu saja yang berubah, tetapi juga hormon. Beberapa hormon mengalami peningkatan saat hamil, yaitu estrogen, progesteron, oksitosin, dan prolaktin.
Selain itu, volume darah dan sirkulasi dalam tubuh juga meningkat saat hamil. Perubahan hormon dan sirkulasi darah ini dapat membuat rambutmu menjadi lebih tebal dan kuat selama hamil.
Namun, setelah bayi lahir, kadar hormon estrogen dan progesteron mengalami penurunan. Volume darah juga mengalami penurunan secara bertahap dan kembali normal beberapa minggu setelah melahirkan. Nah, perubahan inilah yang menyebabkan rambut rontok.
Menurut Alodokter, dalam dunia medis rambut rontok saat menyusui dikenal dengan istilah postpartum hair loss atau kerontokan pascamelahirkan. Artinya, menyusui ataupun tidak, kebanyakan ibu yang baru saja melahirkan akan mengalami kerontokan pada rambutnya. Dan kondisi ini adalah normal dan tidak perlu dikhawatirkan.
Namun, tidak dipungkiri memiliki rambut sehat, kuat, tebal dan berkilau adalah impian setiap perempuan. Apalagi rambut dilambangkan sebagai mahkota bagi perempuan. Meskipun berjilbab, kita wajib merawat rambut.
Tidak punya waktu ke salon? Tenang, Mom-Genk! Kamu bisa melakukan cara merawat rambut ini di rumah. Lakukan secara konsisten, pasti akan terlihat hasil yang diimpikan.
Apa saja cara merawat rambut yang tepat yang bisa kita lakukan di rumah?
Cara Merawat Rambut yang Bisa Dilakukan Ibu di Rumah
Merawat rambut tidak harus ke luar rumah san menghabiskan banyak biaya di salon, lho! Berikut adalah cara merawat rambut di rumah yang baik dan benar, yuk simak ulasannya berikut:1. Keramas Menggunakan Air Dingin
Keramas menggunakan air dingin ternyata ampuh mencegah rambut rontok, lho. Selain itu, air dingin juga mampu memperlancar peredaran darah di kepalamu. Tidak hanya itu saja, air dingin bisa menguatkan akar rambut dan menjaga agar rambutmu tetap sehat, berkilau, dan terasa lembut.2. Potong Ujung Rambut Secara Berkala
Seiring dengan pertumbuhannya, rambut seringkali mengalami kerusakan yang ditandai dengan ujung rambut bercabang. Secara berkala, potong ujung rambut setidaknya 6 hingga 8 kali dalam seminggu untuk mengantisipasi kerusakan yang lebih parah.Tidak perlu pakai guntung yang spesifik seperti di salon kok. Gunakanlah gunting besar, lalu potong bagian yang ujungnya.
3. Menyisir Rambut dengan Benar
Tahukah Ibu, kalau ternyata cara menyisir rambut juga berpengaruh terhadap kesehatan rambut. Meski sepele, cara yang benar adalah dengan menyisir bagian ujung rambut telebih dahulu. Sebab, apabila menyisir rambut dari atas akan menjadikan rambutmu rontok, kusut dan patah.Selain itu, sehabis keramas hindarilah menyisir rambut saat masih basah. Hal ini akan membuat rambutmu semakin rontok dan kusut.
Hindari juga memakai sisir berbahan plastik karena sisir tersebut akan menghantarkan listrik statis dan membuat rambutmu cepat rusak.
Pilihlah sisir bergigi jarang karena mampu mencegah gesekan yang bisa melukai batang rambut. Khususnya pemilik rambut panjang, sisir bergigi jarang direkomendasikan banget karena lebih lembut dan bikin rambut jadi nggak gampang kusut. Terlebih lagi saat rambut basah, kondisi rambut jadi rentan dan rapuh.
4. Menggunakan Produk Perawatan Rambut yang Sesuai
Selain rambut rontok, masih banyak permasalahan rambut lainnya. Cari tahu terlebih dahulu jenis rambut dan permasalahan yang Ibu miliki, entah itu kering, berketombe, berminyak, sulit diatur, atau jenis masalah rambut lainnya.Kamu harus memilih produk perawatan rambut seperti sampo, kondisioner dan serum rambut yang cocok. Dengan menggunakan produk yang tepat, niscaya permasalahan rambutmu berangsur-angsur akan membaik.
Salah satu pilihan produk perawatan rambut untuk mengurangi rambut rontok adalah dengan memilih shampoo non SLS. Apa iti shampoo non SLS? Apa saha rekomendasinya? Simak di tulisan rekomendasi shampoo non SLS untuk rambut rontok.
Selain itu penuhi juga asupan zinc dan omega-3 dengan mengonsumsi sayuran berdaun hijau, buah-buahan, makanan laut, keju, dan yoghurt untuk mewujudkan rambut lebih sehat dan berkilau.
Kemudian ditambah dengan mengonsumsi vitamin D. Sebagian besar orang mengetahui bahwa vitamin D adalah sumber kalsium dan tidak ada hubungannya dengan rambut. Padahal sebenarnya, rambutmu juga membutuhkan kalsium untuk merawat kesehatannya. Apabila tubuhmu kekurangan kalsium, maka hal ini akan memengaruhi kekuatan akar rambutmu.
Jadi penuhilah asupan vitamin D untuk tubuhmu seperti yang terkandung dalam minyak ikan kod, ikan laut, telur, susu kedelai, hati sapi, jamur dan semacamnya agar rambutmu juga tetap sehat.
Masker rambut alami sangat mudah diperoleh misalnya seperti, lidah buaya, madu, jeruk nipis, lemon, dan cuka apel.
Untuk rekomendasi bahan alami masker rambut akan aku bahas di tulisan berikutnya, ya!
5. Mengonsumsi Makanan Bernutrisi
Selain perawatan dari luar, rambut juga dipengaruhi oleh nutrisi makanan yang kita makan. Untuk perawatan ramhut, banyak knsumsi makanan yang kaya akan protein, seperti telur, susu, kacang, ikan, unggas, dan daging tanpa lemak.Selain itu penuhi juga asupan zinc dan omega-3 dengan mengonsumsi sayuran berdaun hijau, buah-buahan, makanan laut, keju, dan yoghurt untuk mewujudkan rambut lebih sehat dan berkilau.
Kemudian ditambah dengan mengonsumsi vitamin D. Sebagian besar orang mengetahui bahwa vitamin D adalah sumber kalsium dan tidak ada hubungannya dengan rambut. Padahal sebenarnya, rambutmu juga membutuhkan kalsium untuk merawat kesehatannya. Apabila tubuhmu kekurangan kalsium, maka hal ini akan memengaruhi kekuatan akar rambutmu.
Jadi penuhilah asupan vitamin D untuk tubuhmu seperti yang terkandung dalam minyak ikan kod, ikan laut, telur, susu kedelai, hati sapi, jamur dan semacamnya agar rambutmu juga tetap sehat.
6. Menggunakan Masker Rambut Alami
Masker rambut alami akan memberikan asupan nutrisi yang baik untuk rambutmu. Kandungan alaminya tidak akan memberikan efek samping pada rambutmu seperti mudah rontok dan rapuh.Masker rambut alami sangat mudah diperoleh misalnya seperti, lidah buaya, madu, jeruk nipis, lemon, dan cuka apel.
Untuk rekomendasi bahan alami masker rambut akan aku bahas di tulisan berikutnya, ya!
Penutup
Banyak masalah rambut yang bisa dialami Ibu, apalagi setelah melahirkan. Kebanyakan ibu mengeluhkan masalah rambut rontok yang semakin parah daripada sebelumnya.
Namun, selain faktor hormon pasca melahirkan, ada juga beberapa faktor yang menyebabkan masalah rambut. Untuk itu, ada beberapa cara merawat rambut yang baik dan benar, yang bisa kita lakukan di rumah.
Cara merawat rambut yang sudah diulas pada tulisan ini tidak perlu mengeluarkan budget besar lho, kamu juga tidak harus pergi ke salon.
Jadi cara merawat rambut yang seperti apa yang sudah kami lakukan di rumah? Share di kolom komentar, ya!
Semoga bermanfaat!
Namun, selain faktor hormon pasca melahirkan, ada juga beberapa faktor yang menyebabkan masalah rambut. Untuk itu, ada beberapa cara merawat rambut yang baik dan benar, yang bisa kita lakukan di rumah.
Cara merawat rambut yang sudah diulas pada tulisan ini tidak perlu mengeluarkan budget besar lho, kamu juga tidak harus pergi ke salon.
Jadi cara merawat rambut yang seperti apa yang sudah kami lakukan di rumah? Share di kolom komentar, ya!
Semoga bermanfaat!
Sumber:
https://www.alodokter.com/intip-penyebab-rambut-rontok-pada-ibu-menyusui
https://www.halodoc.com/artikel/5-cara-mudah-merawat-rambut-di-rumah
https://www.fimela.com/beauty/read/3757971/cara-merawat-rambut-dengan-mudah-tanpa-meninggalkan-rumah
https://serasoft.id/blog/4-tips-merawat-rambut-di-rumah-ala-salon-bikin-kamu-lebih-hemat
https://www.alodokter.com/cara-merawat-rambut-agar-tetap-sehat-dan-berkilau
Sisir selain berbahan plastik bahan lain apa ya mbak? Sama nih aku juga problemnya rambut rontok yang tiada berakhir, hikkks..,padahal masa-masa lahiranku udah belasan tahun lalu.
ReplyDeleteStress banget kalo udah nyiris atau keramas. Yang rontok banyak bangeet, ngenes akutuh. Botak deh jadinya huhuuu
Masalah rambut rontok ini memang dialami ibu-ibu setelah melahirkan. makanya kebanyakan memotong pendek rambutnya. Dan ternyata menyisir rambut pun ada aturannya ya, biar tidak rontok. Jadi dari ujung rambut dulu yang disisir.
ReplyDeleteYah, meski belum hamil apalagi melahirkan, rambutku wes rontok parah. Biasanya, aku menjaga rambut tetap pendek. Padahal, aku sudah ingin punya rambut panjang.
ReplyDeleteAh iyaya ujung rambut perlu juga untuk dirapikan, karena pertumbuhan tiap helai bakalan berbeda juga. Keknya ini juga perlu diperhatikan tak hanya buat para ibu aja ya
ReplyDeleteRambut saya rontok banget setelah melahirkan. Dulu sempat agak panik juga. Padahal ternyata perawatannya gak mahal, ya. Asalkan telaten aja.
ReplyDeleteRambut saya juga rontok, sampai sekarang malahan, padahal udah lama lewat masa melahirkan Dan anak-anak juga udah gede.
ReplyDeleteKayaknya emang pengaruh makanan yang ngasal, kurang bernutrisi jadinya ya rambut lebih tidak terawat dengan baik.
Masalah rambut rontok emang selalu jadi momok, karena sulit penanganannya
Saya juga mbak, memiliki awal permasalahan rambut rontok pasca melahirkan tapi ya sampai sekarang pun masih rontok juga padahal putera² saya sudah besar².
ReplyDeleteKayaknya gaya hidup sehat harus lebih komprehensif nih karena cukup pak ogah aja deh yang botak kita mah jangan ya mbak.🤩
Anakku nih yang rontok banget rambutnya. Panjang dan rapuh. Tapi disuruh potong dia gak mau. Padahal menurut orang salon, kutikula kepalanya itu gak kuat. Jadi memang gak kuat menopang rambut panjang dan bikin rambut rapuh, gampang rontok. Coba nanti artikel ini tak share ke dia. Mungkin ada beberapa cara di atas bisa langsung dipraktekkan.
ReplyDeleteSejak hamil & melahirkan anak ke-2, rambutku rontok parah. Lagian dari sananya, rambutku kemerahan dan tipis tiap helainya. Baru aja sebulan ini pakai shampoo non SLS. Semoga masih tertolong sih. Minimal engga makin parah aja...
ReplyDeleteRontok nih jadi masalah sesudah ngelahirin anak-anak
ReplyDeletesampai takut gundul, hehehe
Ada yan ngasih tau penyebabnya karena pakai hijab
Tapi kan gak mungkin dicopot
Jadi lebih banyakin protein supaya tumbuh rumput pengganti
Kadang jadi kangen punya rambut sesehat saat hamil, begitu melahirkan sampai hari ini pun rambut terus rontok dan kering, memang perlu banget nih menerapkan tips dari mba Sendy, pengen juga merasakan keramas dengan air dingin, pastinya segar banget
ReplyDeleteya ampuuun aku baru sadar kebiasaanku yang mandi keramas pakai air hangat ini ternyata tidak friendly buat rambut ya kak, hihihi di kepala enteng gitu sih tapi efeknya rontok, noted nanti ganti pakai air dingin
ReplyDelete